Skip to main content

Resep Es Selendang Mayang. Mudah Praktis dan Menyegarkan


Siang mak, bikin yang seger-
seger yuk pas banget cuaca mendukung juga kan. Karena saya orangnya males cucian banyak jadi pake jurus cepet ya masak sekalian baru deh kasih pewarna ➡️➡️ ya.

ES SELENDANG MAYANG
By @ettyyuni

Bahan 1 :

75 gr  tepung tapioka

75 gr  tepung hungkwee

750 ml air

3 sdm  gula pasir

Sedikit garam

Pewarna merah dan hijau

Bahan 2 :

200 ml  air

250 gr gula merah

1 lembar daun pandan

Bahan 3 :

500 ml santan kekentalan sedang

1 sdt garam

1 lembar daun pandan

Cara Membuat :

Dalam wadah campur semua bahan 1 kecuali pewarna aduk sampai merata, kemudian masak sampai meletup dan adonan bening.

Bagi 3 adonan yang putih lebih banyak lalu 2 bagian kasih pewarnya (bisa ➡️➡️ ya).

Siapkan loyang alasi permukaan nya dengan plastik.

Tuang adonan hijau kemudian tumpuk dengen yang putih terahir tumpuk dengan yang merah lalu dinginkan.

Masak semua bahan 2, sampai mendidih & gula larut dengan api kecil.

Masak semua bahan 3 dengan api kecil sambil di aduk-aduk sampai mendidih.

Penyelesaian :

Potong-potong selendang mayang, sajikan dengan kuah santan, gula merah & es batu.

Selamat mencoba.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar