Ucapan Putri Anne ke Amanda Manopo jadi Sorotan, Istri Arya Saloka Beri Dukungan & Panggil Begini

Istri Arya Saloka, Putri Anne kembali mencuri perhatian warganet setelah berinteraksi dengan Amanda Manopo.
Ucapan Putri Anne kepada Amanda Manopo tersebut membuat warganet terkagum
sampai banjir pujian.
Seperti diketahui, Arya Saloka dan Amanda Manopo kerap beradegan romantis
dalam sinetron Ikatan Cinta.
Tak sedikit penggemar Ikatan Cinta yang bahkan menjodoh-jodohkan
keduanya.
Namun, Arya Saloka sudah memiliki seorang istri dan anak dari
pernikahannya dengan Putri Anne.
Putri Anne pun tak mau ambil pusing dan mempercayai Arya Saloka yang
selalu tampil profesional.
Bahkan Putri Anne terpantau memberikan dukungan kepada sang suami dan
lawan mainnya, Amanda Manopo.
Hal itu diketahui melalui komentar Putri Anne di Instagram Arya Saloka
@aryasaloka, pada (4/12/2021) lalu.
Arya Saloka mengunggah momen saat menjadi bintang tamu acara Shopee
bersama Amanda Manopo.
Melalui unggahan itupula, Arya Saloka dan Amanda Manopo diketahui
menjadi brand ambasador e-commerce tersebut.
Kolom komentar Arya Saloka pun dibanjiri ucapan selamat dari para
rekannya, termasuk dari sang istri, Putri Anne.
Tak hanya untuk Arya Saloka, Putri Anne juga mengucapkan selamat kepada
Amanda Manopo.
"Congratulations baba n kak @amandamanopo, sukses-sukses semuanya,"
tulis Putri Anne.
Warganet yang mendapati komentar Putri Anne pun sontak memuji istri Arya
Saloka tersebut.
Tak sedikit pula yang mendoakan keluarga Arya Saloka dan Putri Anne
selalu langgeng dan bahagia.
Tak Hanya Cantik, Terungkap Sifat Mulia Putri Anne di Rumah
Sukses buat Arya Saloka jatuh cinta hingga menikah, ternyata sosok Putri
Anne tak sekedar cantik.
Arya Saloka mengungkapkan bahwa Putri Anne memiliki sifat yang
membuatnya merasa nyaman.
Seperti diketahui, Putri Anne turut menjadi sorotan setelah Arya Saloka
menuai popularitas berkat peran Aldebaran di Ikatan Cinta.
Sama-sama berkarier di dunia hiburan, Arya Saloka dan Putri Anne tahu
betul bagaimana menanggapi pekerjaan satu sama lain.
Seperti halnya saat Arya Saloka beradu peran dengan Amanda Manopo di
sinetron Ikatan Cinta.
Meski banyak melakukan adegan romantis hingga membuat masyarakat baper,
Putri Anne tak lantas merasa cemburu.
Tak sampai di situ, terungkap lagi sifat mulia Putri Anne yang membuat
Arya Saloka memuji sang istri.
Hal itu diungkapkan Arya Saloka saat menjadi bintang tamu di kanal
Youtube Mrs Ayu Dewi, Jumat (9/4/2021).
Arya Saloka mengungkapkan sang istri selalu memberi waktu dan ruang
untuknya.
Terlebih saat Arya Saloka sedang bersiap dan bereksplorasi untuk
memerankan tokoh di film atau sinetron.
"Kalau gue lagi mau persiapan sesuatu kayak film, kalau udah pagi-pagi
ambil buku, duduk sendiri udah gak diganggu sama dia," jelas Arya
Saloka.
Sebagai seorang aktor, tentu sudah ada banyak peran yang diambil oleh
Arya Saloka.
Ia juga mengaku bahwa perannya di sinetron masih sering terbawa meskipun
sudah off-camera.
Akan tetapi, sang istri tidak pernah bertanya-tanya atau komplain akan
hal tersebut.
"Terus kalau misalkan sudah selesai film ada karakter yang sedikit
berubah, dia gak komplain," lanjutnya.
Tak heran jika Arya Saloka sangat mengaggumi Putri Anne sebagai seorang
istri yang selalu mensupportnya berkarier di dunia hiburan.
Pemilik nama lengkap Arya Saloka Yuda Prawira Surowilogo ini juga sempat
marah saat waktu bersama anak istrinya terganggu pekerjaan.
Saat itu, Arya Saloka sedang sibuk syuting hingga harus pulang ke rumah
saat subuh.
Tiba-tiba, seorang tim film tanpa bertanya dahulu posisinya apakah sudah
sampai di rumah atau belum, langsung memintanya berangkat syuting lagi
pukul 11.00.
Saat itu lah emosi Arya Saloka keluar.
"Gemb** lu ya, gue jam 9 aja belum nyampai rumah nih," kata Arya
menirukan perkataannya ke timnya.
Kepada anggota tim ini Arya lalu mengancam tidak akan berangkat
syuting.
"Gini deh, gua gak usah datang deh, kalau lu maksa gue berangkat pagi.
Kasih kesempatan gue ketemu anak gue dong, kasih kesempatan gue ketemu
istri gue dong," sebut Arya.
Akhirnya kru sinetron ini pun luluh dan meminta Arya untuk berangkat
kapan pun.
Arya lalu melanjutkan, kesempatan pulang itu sangat dimanfaatkan untuk
bisa bertemu anaknya, Ibrahim.
Karena itu, ketika pulang, meskipun capek dia masih meluangkan waktu
untuk bertemu Ibrahim.
Karena momen bertemu Ibrahim tidak setiap hari, jadi sang anak juga
kerap sedih saat mau ditinggal berangkat.
"Pas mau cabut, kayak mau nangis gitu. Jarang ketemu gue soalnya,"
cerita Arya Saloka.
(*)