Skip to main content

Nikita Mirzani Ngotot Ingin Hamil Lagi untuk Gantikan Lolly


Nikita Mirzani ngotot ingin hamil lagi sebagai pengganti Lolly.

Dikatakan Nikita Mirzani, dia ingin punya anak perempuan dalam waktu dekat. 

Bukan tanpa alasan, Nikita Mirzani berharap ada pengganti Lolly yang kini dilepasnya di negeri orang.

"Aku masih mau punya anak lagi sih. Dua tahun lagi. Iya harus. Sebelum umur 40 pokoknya harus," ujar Nikita Mirzani dilansir dari laman YouTube Qiss You TV, Kamis (05/10/2023).

Ia pun akan bersikeras mendapatkan anak perempuan lagi.

"Pokoknya cewek, harus cewek," sambung Nikita.

Bukan tanpa sebab, janda tiga anak tersebut mengaku tak memiliki anak perempuan lagi.

Lantas, ia menyinggung Lolly yang tak bisa ia didik dengan baik. 

"Karena anak yang pertama cewek sudah hilang. Jadi bikin satu lagi, kita tatar yang bener. Cowok sudah ada dua."

"Jadi tinggal cewek," ucapnya.

Nikita berharap kehamilannya itu sebelum dirinya berumur 40 tahun.

Sebelum kepala 4 ia benar-benar fokus untuk mengurus anak-anaknya. 

"Kan kalau sudah 40 nggak ngapa-ngapain, jadi tinggal urus anak aja," tutur Nikita Mirzani.

Sebagaimana diketahui, Nikita dan Lolly masih berseteru hingga sudah tak berhubungan satu sama lain.

Wanita yang disapa Nyai ini memutuskan untuk tak lagi membiayai Lolly selama menempuh pendidikan di Inggris. 

Sumber : tribunnews.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar