Skip to main content

Sarwendah Tetap Pertahankan Cuci Pakaian Sendiri dengan Tangan


Sarwendah istri dari Ruben Onsu mengaku tetap pertahankan mencuci pakaian dengan tangan. 

Terlebih mencuci pakaian dengan tangan tersebut dilakukan sendiri oleh Sarwendah bukan diserahkan ke asisten rumah tangga. 

Sarwendah mengaku tetap mencuci pakaian dengan tangan apabila dengan mesin cuci hasilnya masih kurang memuaskan. 

Istri Ruben Onsu ini bahkan tak masalah apabila harus mencuci pakaian dengan menggunakan tangan.

Misalnya, bila ada noda membandel pada pakaian yang sulit dihilangkan oleh mesin cuci. 

“Jadi kadang sebenarnya kalau kita dibilang menghilangkan seratus persen cuci tangan enggak mungkin,” katanya.

Sarwendah mengaku tetap mencuci sendiri meski sudah memiliki ART. 

Jadi dengan kehidupannya yang mapan sebagai pablik figur Sarwendah tetap biasakan mengerjakan pekerjaan rumah tangga sendiri.

Ya, meski disibukkan dengan kegiatannya sebagai publik figur.

Dan mencuci baju merupakan salah satu pekerjaan rumah tangga yang dilakoni Sarwendah selain memasak.

Ternyata, ibu tiga anak ini punya alasannya tersendiri.

Sarwendah mengaku bahwa dirinya tidak ingin membuang-buang tenaga untuk memarahi ART bila permintaannya tidak sesuai.

"Kadang kan, kalau kita nyuruh orang terus, minta bantuan lah, tapi ternyata bantuan itu malah membuat kita repot buat apa?” kata Sarwendah.

Sehingga demi mempermudah aktivitasnya, mantan personel Cherrybelle ini memilih untuk mengerjakan semua sendiri. 

“Jadi lebih baik memudahkan diri sendiri. Kalau aku sih lebih baik mengerjakan semuanya sendiri sebisa aku,” ujar dia. 

"Kita meminimalisir kerjaan kita, meminimalisir emosi."

"Otomatis dong kalau kita minta tolong orang, tapi orang yang mengerjakan tidak sesuai dengan yang kita minta tolong otomatis kan kita ada rasa kecewa."

"Itu kan juga satu rasa emosi,” kata Sarwendah.

Kado Mewah Buat Ashanty Menyesal

Ruben Onsu dan Sarwendah memberikan kado ke Ashanty yang ulang tahun ke 40. 

Ashanty menyebut kado dari Ruben Onsu dan Sarwendah dituliskan dengan nama The Onsu Family. 

Namun Ashanty justru menyesal karena tak bertemu Ruben Onsu dan Sarwendah karena banyaknya tamu.

Ruben Onsu dan Sarwendah berikan kado tas kecil bermerek Chanel.

Dan itu membuat Ashanty tidak berhenti terima kasih atas kado tas mewah merek Chanel.

Hal itu terungkap saat Ashanty unboxing kado-kadonya ulang tahun dalam sebuah konten di YouTube The Hermansyah A6.

Berbagai kado ditunjukkan Ashanty yang diberikan oleh para tamu undangan.  

Dan salah satu yang menarik perhatian Ashanty yakni kado dari The Onsu Family yakni pasangan Sarwendah dan Ruben Onsu.

Ashanty tampak girang hingga ciumi kado pemberian The Onsu Family.

”Ini dari The Onsu. Perasaan kemarin Sarwendah bilang udah sampai tempatku jam 6 tapi nggak ketemu,” ujar Ashanty sambil membongkar bungkusan dari Sarwendah.

“Ah keren banget, Wendah thank you dikasih tas Chanel loh, masyaAllah enak banget wanginya,” sambung Ashanty sambil menciumi tas mungil hitam tersebut.

Bahkan Ashanty tak ada hentinya ucapkan terima kasih meski menyayangkan bahwa dirinya tak bisa bertemu dengan Sarwendah.

Mengingat tamu yang diundang begitu banyak hingga Ashanty tak sempat untuk menemui beberapa rekan-rekannya.

Sumber : tribunnews.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar