Momen Emak-Emak Antar Anak Sekolah Hari Pertama, Jongkok di Depan Pagar
Tahun ajaran baru telah tiba. Saatnya anak-anak kembali ke sekolah. Sebelum mulai aktif mengikuti kegiatan belajar mengajar, anak-anak harus terlebih dahulu mengikuti program MPLS alias Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau yang dahulu dikenal dengan sebutan MOS atau Masa Orientasi Siswa.
Kondisi jalan di beberapa titik yang terdapat sekolah terpantau sangat
ramai oleh para pengantar jemput.
Saat awal anak masuk sekolah TK atau SD, para orang tua pasti
mengantarkannya hingga pintu masuk, atau hingga pintu kelas.
Akan tetapi, bagi ibu-ibu yang anaknya masih takut untuk ditinggal,
biasanya mereka menunggunya di depan sekolah. Padahal rata-rata sekolah
sudah memberlakukan larangan orang tua untuk menunggu anaknya.
Salah satu momen orang tua yang sedang melihat anaknya di sekolah pertama
kali viral di media sosial. Tidak ingin ketinggalan momen bersejarah dalam
hidup anaknya, orang tua yang hampir seluruhnya emak-emak itu terlihat
mengintip anaknya ke dalam sekolah, sebagian lagi terlihat merekam anaknya
melalui ponselnya.
Salah satu hal yang membuat lucu bagi orang yang melihatnya ialah ketika
para emak-emak tersebut terlihat mengendap-endap melihat anaknya di
sekolah sambil berjongkok bersama di depan gerbang sekolah. Mereka tampak
sesekali mengintip ke dalam sekolah sambil sesekali menunduk ke
bawah.
Momen emak-emak yang mengintip anak-anaknya yang baru masuk sekolah itu
turut dibagikan ulang akun Instagram @depok24jam pada Senin, (17/7/2023)
dan menuai beragam reaksi netizen.
"Wujud sayang, cinta, support dan harapan dari ibu-ibu untuk
anak-anaknya yang masuk sekolah hari pertama," komen akun @keen***.
"Yang nggak suka boleh skip. Biarlah emak-emak melakukannya. Mereka
happy lihat anak-anak mereka bertumbuh," tulis akun @whit***.
"Daripada jongkok depan gerbang, mending cari warung terus gosip bu,"
sambung akun @dejo***.
"Gak apa-apa nunggu anaknya sampe pulang, tapi motor tolong parkirin
pada tempatnya. Jangan ada yang di pinggir jalan, bikin MACET!" ungkap
akun @mell***.
"Tim yang abis nganter langsung pulang, nanti balik lagi kalau jam anak
pulang sekolah," komentar akun @adpt***.
Satu minggu sebelumnya sebagian sekolah di berbagai daerah sudah masuk
lebih dahulu, sedangkan sebagian daerah lagi baru memulainya hari ini.
Kondisi jalan juga terpantau sudah kembali ramai oleh para pekerja dan
anak-anak sekolah. Selamat kembali ke sekolah ya!
Sumber : Suara.com
(*)