7 Gaya Sheila Marcia Saat Kembali Kerja Jadi DJ, Seksi Hingga Simpel
.jpg)
Sheila Marcia kini kembali melakoni profesi sebagai Disk Jockey atau DJ. Seperti apa gayanya?

Sheila Marcia Joseph dikenal sebagai artis yang telah berperan dalam berbagai film dan sinetron. Selain itu, ia juga melakoni profesi sebagai Disk Jockey atau DJ. Foto: Dok. Instagram

Sheila Marcia mahir memainkan turntable dan mixer saat menjadi DJ. Ia telah menekuni profesinya itu selama enam tahun. Foto: Dok. Instagram

Terkadang, ibu dua anak ini pun bekerja bersama sang suami, Dimas Akira yang juga berprofesi sebagai DJ. Foto: Dok. Instagram

Sheila Marcia kerap tampil dalam balutan busana kaos oversized saat nge-DJ. Ia pun tampil memukau dengan membiarkan rambut panjangnya tergerai. Foto: Dok. Instagram

Aktris berusia 34 tahun ini memilih mengenakan pakaian simpel nan seksi saat menjadi DJ. Foto: Dok. Instagram

Artis yang pernah terjerat dalam kasus narkoba ini pun tampil memesona saat mengenakan croptop yang mengekspos bagian perutnya yang ramping. Foto: Dok. Instagram

Meskipun lekat dengan dunia malam, profesi DJ yang dilakoni Sheila Marcia ini sudah mendapat restu dari anaknya. Foto: Dok. Instagram
Sumber : detik.com
(*)